Jakarta, 14 September 2024 – Universitas Darunnajah kembali menggelar kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) pada hari ini. Rektor Universitas Darunnajah, Ustadz Dr. Much Hasan Darojat, secara langsung memimpin sosialisasi visi dan misi universitas kepada mahasiswa baru dalam acara yang berlangsung di Aula Utama Kampus.
Dalam pidatonya, Rektor Ustadz Dr. Much Hasan Darojat menyampaikan pentingnya pemahaman visi dan misi universitas sebagai dasar bagi mahasiswa dalam menjalani proses akademik di Universitas Darunnajah. “Visi dan misi universitas ini bukan hanya sekedar kata-kata, tetapi merupakan arah dan tujuan yang harus kita capai bersama. Kami berharap seluruh mahasiswa dapat menjadi generasi penerus yang unggul, berintegritas, dan mampu membawa perubahan positif bagi masyarakat,” ujar Rektor.
Rektor memaparkan visi Universitas Darunnajah yakni Universitas sebagai pusat pengembangan Keilmuan, Manajemen, Teknologi dan Kewirausahaan berbasis Pesantren Wakaf.
Dalam sesi tanya jawab yang berlangsung interaktif, Ustadz Dr. Much Hasan Darojat menjawab berbagai pertanyaan mahasiswa terkait peran mereka dalam mewujudkan visi dan misi tersebut. Rektor juga menekankan pentingnya semangat belajar, etos kerja, dan komitmen terhadap nilai-nilai keislaman dalam setiap langkah yang diambil oleh mahasiswa.
Acara sosialisasi ini diakhiri dengan harapan agar mahasiswa baru Universitas Darunnajah dapat menjadikan visi misi universitas sebagai landasan dalam setiap aktivitas akademik maupun non-akademik, serta mampu berperan aktif dalam menciptakan masa depan yang lebih baik bagi umat dan bangsa