Menteri Agama Akan Buka Acara LDH di STAI Darunnajah

0
25

Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Darunnajah Jakarta bekerjasama dengan Pengurus Besar Forum Komunikasi Alumni Petugas Haji Indonesia (PB FKAPHI) akan menggelar Lomba Dakwah Haji (LDH) dan Lomba Cerdas Tangkas Haji dan Umrah. Lomba akan dilaksanakan Sabtu (07/03) di Komplek Pondok Pesantren Darunajah. Tema dari acara ini adalah “Memperkokoh Ditjen PHU Kementerian Agama dan Pondok Pesantren dalam Rangka Dakwah Haji Sepanjang Masa.

Lomba Dakwah Haji (LDH) dan Lomba Cerdas Tangkas Haji dan Umrah akan dibuka oleh Menteri Agama Jenderal TNI (Purnawirawan) Fachrul Razi. Sedianya, acara ini akan dibuka oleh Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin. Namun karena banyaknya agenda, beliau mendisposisikan untuk membuka acara ini kepada Menag. Disampaikan oleh setwapres langsung ibu Sinto Weni kepada panpel bahwa Menag siap hadiri pembukaan LDH di STAI Darunnajah. “Assalamualaikum Pak Hendro, info dari Protokol Menteri Agama, Pak Menag dijadwalkan hadir di acara LDH LCTH. Alhamdulillah”. Tulisnya via whatsapp.

Sebagai respon dari jadwal kedatangan Menag di acara LDH, Pimpinan pesantren KH.DR. Sofwan Manaf memberikan arahan kepada panitia. Beliau menyatakan bahwa pesantren dan STAI Darunnajah siap menyambut kedatangan pak Menteri. Bahkan beliau menginginkan pembukaan acara agar lebih meriah dari yang direncanakan sebelumnya oleh panitia dengan mengubah tempat pembukaan di Aula 4 windu ke Gelanggang Olahraga pesantren yang memuat lebih dari 2.000 orang.

Acara pembukaan sendiri akan diikuti oleh mahasiswa, dosen, asatidz pesantren, para santri, dan para tamu undangan termasuk peserta lomba. Dengan demikian, target dari LDH akan sampai kepada seluruh masyarakat Indonesaia dari Sabang sampai Merauke karena mahasiswa dan santri Darunnajah berasal dari seluruh wilayah Indonesia, bahkan luar negeri.