Jakarta – 42 Peserta Daurah universitas Umm Qura Makkah Al-Mukarramah ke 6 putra dan putri, hari ini berkunjung ke Institut Pengajaran Bahasa Arab untuk Penutur Asing, beserta fasilitas-fasilitas yang ada.
Program ini merupakan kerjasama Universitas Darunnajah Jakarta dengan universitas Ummul Quran Makah Al-Mukarramah. Sebelumnya program ini dilaksanakan di universitas Islam Madinah Al-Munawwarah.
Pada kesempatan ini peserta diterima oleh Dekan Institut Pengajaran Bahasa Arab Universitas Umm al-Qura, Syekh Dr. Abdurrahman bin Abdullah al-Qarn dan Mantan Dekan Institut Pengajaran Bahasa Arab untuk Penutur Asing Universitas Umm Al-Qura, Penanggung Jawab Halaqah Al-Qur’an Masjidil Haram, yang juga Pengajar di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, Syekh Prof. Dr. Hasan bin Abdul Hamid Bukhari.
Dilanjutkan ke Masjidil Haram, Para Peserta Daurah mengikuti pembelajaran Al-Qur’an di Halaqah Tahfizh Al-Qur’an Masjidil Haram secara resmi.
institut ini telah melakukan pengembangan pembelajaran bahasa Arab dan al-Qur’an kepada lebih dari 100 negara termasuk Indonesia. Kerjasama dengan Indonesia dirasakan memiliki kekhususan diantaranya adalah Indonesia adalah negara yang paling banyak menjalin kerjasama dengan Universitas Umm al-Qura khususnya dalam keikutsertaannya di pelatihan-pelatihan pembelajaran bahasa Arab. Harapan besar agar pesantren-pesantren dapat lebih meningkatkan kerjasama dengan Universitas Umm Al-Qura khususnya dalam bidang peningkatan mutu pembelajaran bahasa Arab dan al-Qur’an.
Ummul Quro’ sebagaimana diketahui adalah sebuah perguruan tinggi negeri di Arab Saudi di bawah Kementerian Pendidikan Tinggi Arab Saudi yang didirikan pada 1981.
Universitas ini dianggap sebagai salah satu universitas yang paling bergengsi di seluruh dunia Islam karena lokasinya di Mekkah.
Didirikan sebagai Sekolah Tinggi Syari`ah pada tahun 1949 sebelum menjadi perguruan tinggi baru dan berganti nama menjadi Ummul Qura sesuai dengan dekret kerajaan pada tahun 1981.
Selain studi ilmu Syari`ah dan studi Bahasa Arab, di dalam Universitas Umm Al Qura juga terdapat berbagai studi ilmu antara lain Manajemen Teknologi, Manajemen Bisnis, Pemasaran, Teknik, Kedokteran, Pendidikan dan berbagai Ilmu Terapan.
Darunnajah International Relations Office Universitas Darunnajah Jakarta
Penulis: Jihad Ardhilah
Editor: Maulidya Benita Putri