
Darunnajah kembali mengadakan kegiatan pelatihan pengelolaan website dan jurnalistik. Pelatihan bertempat di Gedung Basment Darunnajah 4 Wind dan kegiatan ini pula telah dilaksanakan selama dua hari , yaitu bertepatan dengan hari sabtu dan hari minggu (19-20, april 2014). Adapun peserta-pserta pelatihan website ini tidak lain peserta dari pengelola website dan bagian jurnalistik darunnajah pusat dan cabang, dimana jumlahnya kurang lebih 50 peserta pusat dan cabang.
Pelatihan ini dimulai pukul 08.10 WIB, kegitan ini pula dibuka oleh Sekretaris Umum Yayasan Darunnajah, KH. Musthafa Hadi Chirzin kemarin, hari sabtu (19/4)
Acara dilanjutkan oleh H. Musthafa Zahir, selaku pengelola web Darunnajah Grup. Peserta dilatih mengenali menu-menu dasar yang ada dalam dasar-dasar website
Agar pelatihan ini berjalan dengan baik Ustd Musthofa menargetkan kepada peserta-pesertanya untuk membuat halaman-halama dalam website .
Adapun tugas pembuatan halaman-halaman tersebut sebagai berikut;
– Halaman kontak (hubungi kami)
– Halaman pendaftaran murid baru
– Halaman galeri foto
– Halaman galeri video
– Halaman lokasi
– Halaman daftar berita
– Halaman Profil
– Halaman brosur
Tugas dimaksud selanjutnya pada pelatihan bulan Mei akan dipublikasikan kepada pimpinan-pimpinan pesantren, dinilai dan dievaluasi serta dikembangkan sehingga antara website Darunnajah Grup.